Sebanyak 43 item atau buku ditemukan

STATISTIK DAN METODOLOGI PENELITIAN DENGAN IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN ANDROID

Buku ini merupakan buku yang dapat membantu peneliti sebab dalam buku ini membahas tentang metodologi penelitian yang disertai dengan contoh serta polarisasi penggunaan model pembelajaran berbasis android. Kebaruan buku ini adalah penggunaan teknik penelitian yang dikemas denga teori yang disertai dengan contoh. Selain itu buku ini yang dilengkapi dengan model pembelajaran yang berbasis android yang memiliki sifat during yang sesuai dengan tuntutan zaman saat ini yakni era 4.0

Berikut jenis penelitian yang umum digunakan dalam penelitian umum/social/
pendidikan: a) Penelitian Tindakan ... juga sering digunakan dalam education
research yang biasa dikenal penelitian tindakan kelas Class Action research (
PTK).

Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif & Penelitian Gabungan

Buku ajar (textbook) ini mempertegas ihwal penelitian (research) sebagai suatu sistem yang terintegratif. Di mana ketepatan hasil penelitian bukan hanya ditentukan oleh satu aspek, melainkan dipengaruhi oleh berbagai faktor di dalam dan di luar objek penelitian. Menyadari kaidah ini, sistematika kajian dan pembahasan mengenai Metode Penelitian ini disajikan secara konseptual yang mencakupi metode penelitian kuantitatif, kualitatif, dan penelitian gabungan Buku persembahan penerbit PrenadaMedia

Menyadari kaidah ini, sistematika kajian dan pembahasan mengenai Metode Penelitian ini disajikan secara konseptual yang mencakupi metode penelitian kuantitatif, kualitatif, dan penelitian gabungan Buku persembahan penerbit PrenadaMedia

Penelitian Pendidikan: Metode, Pendekatan, dan Jenis

Perguruan tinggi perlu melakukan inovasi untuk mencapai kualitas pendidikan yang baik; dan salah satunya inovasi penelitian yang dilakukan oleh para dosen/staf pengajar. Tugas utama perguruan tinggi atau lembaga pendidikan tinggi (universitas/akademi/ sekolah tinggi) yakni pendidikan pengajaran, penelitian (riset ilmiah), dan pengabdian kepada masyarakat. Atas dasar inilah, buku ini dipersembahkan sebagai salah satu rujukan utama bagi para dosen/pengajar dan mahasiswa untuk bagaimana mengkonstruksi ilmu pengetahuan secara benar. Buku persembahan Prenada Media Group.

Perguruan tinggi perlu melakukan inovasi untuk mencapai kualitas pendidikan yang baik; dan salah satunya inovasi penelitian yang dilakukan oleh para dosen/staf pengajar.

Metode Penelitian: Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Buku "Metode Penelitian Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia" ini cocok dijadikan buku ajar sebagai referensi utama bagi mahasiswa yang memprogramkan mata kuliah Metode Penelitian Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia pada Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Sistematika penyajian, teknik penyampaian, dan peredaksian bahasa buku ini mudah dicerna dan dipahami oleh pembaca, khususnya mahasiswa yang belajar metodologi penelitian. Penyajian bagian-bagian tertentu yang dilengkapi dengan contoh-contoh konkret merupakan salah satu keunggulan buku ini. Bila dipahami dengan benar setiap detail penjelasan, buku ini sangat membantu civitas akademika, khususnya mahasiswa dalam menyusun proposal, instrumen, dan laporan penelitian. Semoga buku karya dosen yang juga peneliti ini menjadi salah satu referensi alternatif bagi siapa saja insan akademik yang berkomitmen dalam pengembangan eilmuan sebagai bentuk perwujudan tridarma perguruan tinggi.

Buku "Metode Penelitian Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia" ini cocok dijadikan buku ajar sebagai referensi utama bagi mahasiswa yang memprogramkan mata kuliah Metode Penelitian Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia pada Jurusan ...

Metode Penelitian Partisipatoris dan Upaya Pemberdayaan

Panduan Bagi Praktisi Lapangan

Buku karya Britha Mikkelsen ini dapat dibaca sebagai mansukan alternatif mengenai metode penelitian model apa yang kiranya memadai dan dapat dipercaya dalam meneropong realitas masyarakat sedekat mungkin, yang pada gilirannya memberi arah pada kegiatan pembangunan masyarakat serta upaya-upaya pemberdayaannya secara tepat dan guna sasaran.Dari pengalaman beberapa dasawarsa terakhir menjadi nyatalah bahwa pendekatan kebijakan dari atas ke bawah (top-down policy) tidak selalu menggembirakan, penuh kebocoran, dan bias.Metode Penelitian Partisipatoris, yang merupakan konsep alternatif itu, kini makin menemukan momentumnya. Tetapi persetujuan kita pada metode ini, belum membuktikan apa-apa, sebab tanpa alat-alat analisis yang cukup dan indikator yang sahih, kita mudah jatuh lagi pada "kebiasaan lama".Pendidikan yang diterima para praktisi riset pembangunan tidak selalu mempersiapkan mereka dengan alat dan sasaran serta metode yang memadai untuk studi dan penelitian lapangan dimana mereka bekerja. Sering metode yang mereka pakai sudah ketinggalan, sehingga tidak cocok lagi. Perjalanan waktu menambah lagi pertanyaan-pertanyaan baru sehingga banyak metode penelitian tampaknya terus tercecer di belakang. Oleh karena itu, pendekatan partisipatoris yang dipaparkan secara cukup rinci di dalam buku ini semoga dapat memperkaya metode penelitian dalam masing-masing disiplin ilmiah yang sudah kita kenal. Buku Metode Penelitian Partisipatoris dan Upaya Pemberdayaan: Panduan bagi Praktisi Lapangan sangat bermanfaat bagi pelbagai kelompok dan perorangan yang menaruh minat pada bidang penelitian dan pekerjaan lapangan dalam studi pembangunan.​

Buku Metode Penelitian Partisipatoris dan Upaya Pemberdayaan: Panduan bagi Praktisi Lapangan sangat bermanfaat bagi pelbagai kelompok dan perorangan yang menaruh minat pada bidang penelitian dan pekerjaan lapangan dalam studi pembangunan ...

METODOLOGI PEMBELAJARAN: STRATEGI, PENDEKATAN, MODEL, METODE PEMBELAJARAN

Buku ini berbeda dengan kebanyakan buku Strategi Pembelajaran lain atau buku yang beredar di pasaran. Bedanya adalah pola buku ini mendekati kebutuhan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi kependidikan di Indonesia. Di samping itu, buku ini lebih operasional karena dilengkapi dengan model-model pembelajaran yang siap dioperasionalkan, dan juga dilengkapi dengan temuan-temuan penelitian tentang pembelajaran, persepsi, minat, sikap dan hasil belajar.

Buku ini berbeda dengan kebanyakan buku Strategi Pembelajaran lain atau buku yang beredar di pasaran.

METODE-METODE PEMBELAJARAN PENDIDIKAN KARAKTER UNTUK ANAK USIA DINI MENURUT Q.S. LUKMAN 12-19

Buku ini ditulis bersama Bapak Nur Hamzah dosen IAIN Pontianak, yang terinspirasi dari kisah perjalanan hidup Lukmanul Hakim, seorang manusia biasa yang dimuliakan oleh Allah S.W.T., bahkan diabadikan namanya menjadi salah satu surat dalam al-Qur`an, karena keberhasilannya mendidik anak-anaknya menjadi generasi unggul dan shaleh. Pesan-pesan Lukmanul Hakim kepada anaknya, sebagaimana tertulis dalam Q.S. Lukman (31):12-19, berdasarkan kajian dan pemahaman saya, Konsep pendidikan Islam berdasarkan Q.S. Lukman (31):12-19, adalah sebagai berikut : (1) Mengenalkan pengetahuan tentang sang pencipta; (2) Mengenalkan pengetahuan tentang diri dan asal usul manusia; (3) Mengajarkan ilmu pengetahuan sebagai landasan argumentasi dalam menjalani kehidupan; (4) Mengenalkan dan mengajarkan kepada anak pengetahuan tentang hukum sebab akibat (hukum kausalitas); (5) Melatih dan membiasakan sholat; (6) Melatih dan membiasakan beramar maruf nahi munkar; (7) Melatih dan membiasakan anak untuk bersabar; (8) Melatih dan membiasakan anak untuk memiliki kepedulian kepada sesama; (9) Melatih dan membiasakan anak untuk tidak memiliki sifat sombong dan angkuh; (10) Melatih dan membiasakan anak untuk hidup bersahaja; (11) Melatih dan membiasakan anak untuk memiliki sopan santun. Dari sebelas konsep pendidikan tersebut di atas, kalau kita kaji dan fahami, maka kita akan menemukan banyak sekali nilai dan norma sebagai dasar pijakan pendidikan karakter bagi seorang manusia, sejalan dengan misi diutusnya Nabi Muhammad s.a.w., sebagai Rasul Allah yang bertugas untuk menyempurnakan akhlak manusia. Ketika pemerintah Indonesia sedang mendorong pendidikan karakter bagi generasi bangsa ini, maka nilai-nilai karakter tersebut tidak dapat digali hanya dari pendekatan sosial, tetapi harus berbagai pendekatan termasuk pendekatan agama. Ucapan terima kasih kepada Kemeristek Dikti yang telah mensupport dan membiayai penelitian tentang judul ini, sehingga selain luaran wajib berupa prosiding juga dapat membuat luaran tambahan dalam bentuk buku, seluruh civitas akademika Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya dan IAIN Pontianak, yang telah men-support tersusunnya buku ini, kepada seluruh dosen, guru, aktivis dan pejuang pendidikan, dan seluruh orangtua yang tulus mencintai dan menyayangi anaknya, terkhusus kepada kedua orangtuaku, adik-adikku, istri tercinta dan anak-anakku sebagai sumber inspirasi, Kafka Sylvia Azzurra, Kayla Sakina Agafiya, dan si bungsu Kalea Shazia Amanina. Semoga buku ini dapat bermanfaat dan memberikan kebaikan bagi masyarakat, dan dapat menjadi inspirasi dalam mendidik anak-anak untuk menjadi anak-anak yang unggul, cerdas tetapi tetap memiliki nilai moral agama yang baik dan berkarakter.

Buku ini ditulis bersama Bapak Nur Hamzah dosen IAIN Pontianak, yang terinspirasi dari kisah perjalanan hidup Lukmanul Hakim, seorang manusia biasa yang dimuliakan oleh Allah S.W.T., bahkan diabadikan namanya menjadi salah satu surat dalam ...

Metode Penelitian Pendidikan & Pengembangan

Disajikan dalam 13 bab utama beserta subbab dengan pembahasan dan uraian yang komprehensif, yang disesuaikan dengan kerangka kajian yang simpel dan mudah dicerna. Topik bahasan utama metode penelitian pendidikan dan pengembangan ini, antara lain: Pengetahuan dan pendekatan ilmiah Hakikat penelitian pendidikan Mengidentifikasi dan merumuskan masalah Kajian pustaka dalam penelitian Cara merumuskan hipotesis penelitian Mengidentifikasi dan mendefinisikan variabel penelitian Validitas: internal dan eksternal Memilih dan menentukan rancangan penelitian Menentukan populasi dan sampel penelitian Mengembangkan instrumen penelitian Teknik analisis data penelitian Menyusun proposal dan laporan penelitian Buku persembahan penerbit prenadaMedia

Topik bahasan utama metode penelitian pendidikan dan pengembangan ini, antara lain: Pengetahuan dan pendekatan ilmiah Hakikat penelitian pendidikan Mengidentifikasi dan merumuskan masalah Kajian pustaka dalam penelitian Cara merumuskan ...